Halaman

Jumat, 15 Desember 2017

KONSULTAN PENGENDALI MUTU INDEPENDEN JALAN TOL


Konsultan Pengendali Mutu Independen (PMI) bertugas membantu BPJT (Badan Pengatur Jalan Tol) melakukan pemeriksaan/audit rutin dan memberi rekomendasi secara langsung dalam pelaksanaan konstruksi jalan tol yang dilaksanakan oleh BUJT (Badan Usaha Jalan Tol). Sedangkan hubungan kepada BUJT tidak dilaksanakan secara langsung, tetapi lebih bersifat koordinatif dan pembukaan akses seluasnya bagi PMI untuk dapat melaksanakan tugasnya mewakili BPJT. 

SASARAN KHUSUS DAN TUGAS POKOK KONSULTAN PMI
Sesuai dengan sasaran yang ingin dicapai, secara singkat dapat disimpulkan bahwa tugas PMI untuk membantu BPJT adalah sebagai berikut :
  1. Sebagai kepanjangan tangan BPJT untuk mengendaikan mutu konstruksi jalan tol yang dilaksanakan oleh BUJT (Badan Usaha Jalan Tol) sehingga memenuhi standar mutu yang telah ditetapkan dalam spesifikasi teknis dan sesuai dengan Rencana Teknik Akhir (RTA) dan juga sesuai dengan jadwal pelaksanaan yang memenuhi Kurva-S rencana.
  2. Meningkatkan kapasitas BPJT dalam pengendalian mutu kontruksi jalan tol dalam bentuk pelaporan, baik laporan mingguan, bulanan, triwulan, maupun laporan khusus/teknik.
contoh cover laporan Bulanan Konsultan PMI

Contoh Daftar Isi

Contoh daftar isi


Berikut contoh laporan bulanan Konsultan Pengendali Mutu Independen (PMI) periode Agustus 2017
pada proyek pembangunan jalan tol Pejagan-Pemalang seksi 3 dan 4 :

Sekian yang dapat saya bagikan, stay on myBlog untuk info-info lainnya. Terima kasih, semoga bermanfaat.

1 komentar: